Tuesday, October 23, 2012

Bagaimana Cara Memilih Velg Mobil ?

Velg mobil merupakan salahsatu kunci utama keselamatan  kendaraan roda empat anda juga merupakan sosok yang menggambarkan bagaimana kepribadian anda. Terlebih jika orang tersebut menyukai mobil anda pasti hal yang paling menonjol ialah velg yang anda pakai dalam mobil kesayangan anda. 


Velg yang bagus, sporty, berkelas, merupakan dambaan bagi setiap orang jika ingin mobilnya terlihat mentereng. Apalagi jika mobil anda dengan velg yang bagus melintas di kerumunan orang-orang atau suatu komunitas, pasti pandangan mereka tidak akan lepas dari melihat mobil anda yang mempunyai velg yang lain dari biasanya. 

Namun, dalam urusan pilih memilih velg, tidak hanya langsung ambil sesuai dengan apa yang kita sukai dari penampilan velg tersebut. Apakah kita melihat sosok velg tersebut dari rujinya yang menggambarkan kesan kokoh, atau bisa saja anda tertarik dengan velg tersebut karena mempunyai diameter yang besar. Sehingga akan menjadikan mobil anda menarik jika dilihat.
Berikut terdapat tips yang sekiranya dapat membatu anda dalam memilih velg mobil. Khususnya bagi anda para pemula. Yuk mari kita saksikan:

Spesifikasi Velg Mobil
Setiap velg mobil memiliki ukuran PCD (Pitch Centre Diameter) yang berbeda. Ukuran PCD ini diukur dari lubang baut satu dengan baut lainnya. Biasanya nilai PCD ini sudah tertera di velg mobil yang akan anda beli. Misalnya disana tertulis ukuran 4×100 itu artinya velg terdiri dari 4 hole dengan PCD 100 mm.

Istilah berikutnya adalah offset, yaitu jarak antara bagian dalam tengah hingga dudukan velg pada kaki kaki mobil. Untuk lebih simple offset adalah ukuran keluar masuknya velg dari fender atau spatbor mobil.
Selanjutnya, Anda juga harus memperhatikan ukuran diameter dan lebar velg sebab tiap mobil memiliki ukuran velg maksimal. Oleh karena itu jika Anda memutuskan mengganti velg dengan ukuran lebih besar dari sebelumnya, maka sebaiknya peningkatan ukuran velg yang di toleransi adalah sebanyak 3 tahap atau dikenal dengan istilah up size +3. Begitu juga dengan lebar velg harus disesuaikan dengan batas maksimal mobil.

Material Velg
Velg yang beredar dipasaran yang bukan velg standart bawaan mobil memiliki material yang terbuat dari logam ringan seperti billet, steel, forged alloy atau magnesium. Velg dari bahan tersebut biasanya lebih ringan dari velg standart bawaan mobil baru. Karena velg standart biasanya terbuat dari logam berat atau material baja.
Dengan menggunakan velg aftermarket yang lebih ringan maka secara keseluruhan akan mengurangi berat mobil anda. Dengan berat badan mobil yang ringan tentunya akan membuat kinerja mensin menjadi lebih ringan dan dapat mengeluarkan performa yang maksimal dalam memutar roda mobil. Contoh merk velg mobil yang bagus dan berkualitas adalah Enkei, Speedline, TRD, Mugen dan Weld Racing yang tersedia mulai dari ukuran 14 hingga 19 inci dengan harga bervariasi mulai dari Rp 5 jutaan ke atas satu set.

Model Velg
Tips berikutnya adalah memilih model velg. Jangan hanya terpaku kepada model velg yang bagus tetapi ketahui juga merknya apakah velg tersebut kuat dan tahan lama atau tidak. Model velg yang bagus dapat menambah keren mobil anda. Terlebih lagi modifikasi mobil yang paling utama agar terlihat lebih gaya adalah perubahan pada velg yang dulunya standart menjadi model sport atau yang lainnya seperti off road, touring dan elegance.
Saat ini di pasar velg indonesia ada beberapa pilihan tipe velg. One pieces dan three pieces. Setiap tipe diatas memiliki kelibihan dan kekurangan masing masing.

Velg One Piece : Tipe velg ini biasanya lebih tahan lama karena modelnya memang hadir dalam bentuk velg sepenuhnya. Tetapi kekurangannya yaitu memiliki bobot yang lebih berat dan tidak memiliki banyak pilihan untuk motif. Motif yang ada pun terlihat lebih kaku dan tidak sporty.
Velg Three Pieces : Tipe velg ini lebih unggul dari tipe velg one piece dalam hal komponen pengganti. Jadi jika ada salah satu bagian velg rusak dapat diganti dengan dengan komponen yang baru. Anda tidak perlu mengganti secara keseluruhan velg mobil jika terjadi kerusakan seperti penyok terkena lubang di jalan yang tidak rata. Satu kelebihan lainnya adalah memiliki bobot ringan dan punya banyak pilihan corak untuk anda pilih. Kelemahannya velg tipe three pieces adalah tidak sekokoh tipe one pieces.

Berikut ini beberapa contoh velg keluaran Eropa yang ditawarkan dengan konsep three piece. Diantaranya:
AMG:

Carlsson:
atau Project Kahn

 Alternatif lain tersedia merek DPE
 Vellano 
 maupun HRE yang merupakan produk buatan Amerika Serikat

 Biasanya velg model 3 bagian tersebut memiliki ukuran relatif besar, mulai dari R 19 hingga R 22 inci. Dan, kisaran harganya ditawarkan mulai dari Rp 60 jutaan keatas (4 pieces). Sementara, untuk model one pieces terbilang lebih banyak pilihan merek dan motifnya. Sebut saja K-Speed, Pegassus, BBS, Enkei, Lorinser atau 5 Zigen. Untuk ukuran R 16 hingga R 18 inci harganya berkisar Rp 3 jutaan sampai Rp 5 jutaan rupiah.

Modifikasi mobil memang tidak semudah modifikasi motor yang hanya perlu beberapa juta saja, akan tetapi dalam modifikasi mobil disini budget yang anda keluarkan sangat banyak. antara 5-50 juta rupiah. hanya untuk mobil kesayangan anda. oleh karena itu pilihlah bengkel kesayangan anda sebelum mengganti velg mobil anda jika ingin terlihat "Berbeda" dengan mobil lainnya.

serta, jangan sungkan untuk bertanya terhadap teman-teman anda yang lebih tau tentang velg mobil, agar anda mempunyai pengetahuan yang luas sebelum membeli velg mobil  idaman anda.
semoga bermanfaat...   

No comments:

Post a Comment